Friday, December 2, 2011

Mobil 'Smartphone' ala Toyota

Berlayar sentuh bak ponsel cerdas, Fun-Vii juga mampu berinternet ria.

Toyota berhasil mencuri perhatian dunia otomotif dengan meluncurkan sebuah mobil konsep masa depan yang seluruh panel pintunya merupakan sebuah layar sentuh raksasa dalam ajang Tokyo Motor Show, di Jepang, Senin (28/11).



Dengan layar sentuh di seluruh panel pintu, mobil yang dinamai Fun-Vii -Fun vehicle, interactive, internet- itu lebih mirip sebuah telepon selular pintar (smartphone)ketimbang kendaraan roda empat.

Terhubung dengan internet pengemudi mobil itu kelak bisa menggunakan Fun-Vii untuk berkomunikasi, selain dengan perangkat yang tersedia di dashboard, tetapi dengan "pintu" mobil itu.

Selain itu panel sentuh itu juga bisa membuat warna dan motif mobil berubah-ubah. Uniknya lagi mobil itu bisa mengenali dan mengucapkan selamat datang kepada pemiliknya.

"Sebuah mobil harus menyentuh perasaan kita. Jika tidak maka itu bukan sebuah mobil," kata Akio Toyoda, Presiden Toyota Motor Corp ketika memperkenalkan mobil itu.

Sayangnya Toyota belum bisa memastikan apakah mobil canggih itu akan diproduksi secara masal dan dilepas ke pasar.

Penulis: Liberty Jemadu

Sumber: Beritasatu

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...